Paus Biru Adalah Hewan Terbesar Di Dunia Yang Masih Hidup
Tahukah kamu hewan terbesar di dunia? Di zaman dahulu hewan terbesarnya adalah dinosaurus, kalau sekarang yang menjadi hewan terbesar di dunia adalah paus biru lho. Paus biru (Balaenoptera musculus) adalah mamalia laut yang tergolong ke dalam subordo paus balin. panjangnya bisa mencapai 33 meter lebih dan beratnya bisa mencapai 181 ton. Wow
Tidak hanya badannya yang besar, suaranya juga lantang juga lho. Suara yang dihasilkan paus biru bisa sampai 188 dB atau lebih besar daripada suara yang dihasilkan mesin jet, yaitu sebesar 140dB. Saking besarnya suara yang dihasilkan, suara detak jantung paus biru pun bisa kita dengar dari jarak 3,5 km. Kerennya lagi, sesama paus biru bisa saling berkomunikasi sejauh 1.600 km.
Tidak hanya itu, paus biru juga bisa berenang dengan cepat. kecepatan paus biru antara 8km/jam sampai dengan 32km/jam. Jangan sangka karena tubuhnya besar tidak bisa berenang cepat ya. Salah satu hal yang juga menonjol dari si paus biru ini adalah semburannya ketika menghembuskan nafas. Pasalnya tinggi semburannya bisa mencapai 9 meter ke udara.
0 comments:
Post a Comment