Kenapa Kelelawar Bisa Terbang Saat Gelap Tanpa Menabrak?


Mungkin kita pernah heran kenapa kelelawar bisa terbang dimalam hari yang gelap tanpa menabrak pohon? padahal terbangnya cepat. Kelelawar itu memang hewan yang aktif di malam hari, kenapa bisa terbang tanpa menabrak pada saat gelapnya itu bukan karena kemampuan penglihatan yang tajam lho, sebenarnya kemampuan melihat kelelawar itu buruk. Agar mampu bergerak dan terbang dengan cepat dalam kegelapan mereka menggunakan Echoloration. Echoloration merupakan transmisi gelombang suara untuk mencari benda, makanan dan untuk mendeteksi rintangan. 

Suara yang berfrekuensi tinggi ini berasal dari mulut kelelawar di luar jangkauan pendengaran manusia. Beberapa spesies kelelawar juga menghasilkan suara ini dari hidung apabila tengah makan saat terbang.
Cara kerjanya seperti sonar pada kapal selam, Kelelawar mengeluarkan gelombang suara dan bila gelombang itu menabrak sesuatu maka gelombang itu akan kembali ke kelelawar, gelombang yang terpental  kembali inilah yang memberikan informasi tentang ukuran, bentuk, arah dan jarak obyek terhadap kelelawar.
Nah sekarang sudah tahu kan kenapa kelelawar bisa terbang dalam gelap tanpa menabrak.

0 comments:

Post a Comment